Rabu, 17 Februari 2010

Baca, Sana..!!

Kebiasaan membacaku terbentuk tidak secara alami. Bahkan aku dulu benci membaca. Padahal semua kakakku hobby membaca. Tapi aku ingat masa kecilku kuhabiskan dengan berlarian kesana-kemari, jarang belajar, konsentrasi payah, tulisan tangan jelek (kalo ini, sampai saat ini juga masih,...^_^). Bahkan, baca komik pun ogah, padahal gambar sama tulisan banyakan gambarnya. Sampai kakak pertamaku berkomentar penuh dengan ekspresi tak percaya dan posisi bibir yang mencibir, "Ih...masak disuruh baca aja nggak betah? Padahal komik..." (setidaknya, itulah yang aku ingat dan yang pernah diingatkan). Pernah, suatu saat, kakakku memberi satu bahan bacaan untukku, komik donal bebek. Baru disuruh baca lima menit, itu komik udah tergeletak, dan aku sudah berlarian ke sana-kemari. Pada saat ditanya kakakku, "Gimana ceritanya?" aku cuma bisa nyengir, *heee....*

Tapi lama-lama aku perhatikan juga, tiap kakakku pada kumpul, kok yang dibicarakan cerita yang aku nggak ngerti, ya? Penasaran juga. Ternyata, mereka ngerumpiin buku-buku yang dibaca. Wah, oke juga 'pancingannya'. Aku jadi ikut 'nyicip' baca apa yang mereka baca. Oh, ternyata seru juga. Mulai dari baca komik (bertahap, awalnya suka komik dulu), cerpen-cerpen yang ada di majalah Bobo, sampai buku-buku sejarah milik ayahku. Kemudian aku ingat disuruh baca novel setebal kira-kira 300-an halaman. Ceritanya tentang ekspedisi penyelamatan seekor gorilla bernama Ami ke negara asalnya, Kongo (yang kemudian menjadi nama julukanku, karena nama panjangku Shobria Nurul IslAMI, Y_Y) makanya novel ini diberi judul Congo, karangan Michael Crichton. Dan satu lagi, novel petualangan menegangkan seorang anak saksi peristiwa pembunuhan bersama pengacara pro-bono-nya, berjudul The Client, karangan John Grisham. Kedua buku itu kulahap saat aku duduk di bangku kelas lima SD. Wah, rupanya treatment kakakku berhasil. Dalam waktu dua tahun (terhitung sejak aku kelas 4 sampai akhir kelas 5), mulai dari benci baca komik, sampai bisa menyelesaikan novel setebal 300 halaman. Sejak saat itu, aku ikut mengantri baca kalau ada buku 'nangkring' di rumah. Aku sih pasti dapat giliran terakhir, soalnya kecepatan membacaku jauh dibawah rata-rata. Tapi, lama-kelamaan, progress-nya lumayan juga. Dari total 5-6 antrian, aku bisa dapat nomor urut 3 atau 4, lumayan lah... Buku tebel? sikat-laah... Sampe aku nggak nyangka, bisa selesai baca Mushashi yang nyampe 1000 halaman lebih itu... (buku sama badanku aja, lebih berat bukunya, ^_^)


3 comments:

Akhyari Zudhi mengatakan...

tau gigapedia.com nggk? kalo mau nyari buku2 pdf biasanya aku ke gigapedia..coba deh!

shobria nurul mengatakan...

udah punya akun di sana, kok (^^). ho-oh... harddiskku penuh dengan buku2 bagus, hehe...

Akhyari Zudhi mengatakan...

buku pdfku kebanyakan buku compy...tapi banyak yg blm selesai ta'baca....

Posting Komentar